Buzzer merupakan komponen elektronika yang cara kerjanya mengubah sinyal listrik menjadi getaran suara/bunyi. Buzzer banyak digunakan sebagai komponen pelengkap suatu perangkat, namun kita juga dapat menggunakan buzzer sebagai komponen utama salah satunya dengan membuat sirine menggunakan buzzer.
[membership level=”0,1,2,4″]
Membuat Suara Sirine Dengan Buzzer
1. Alat dan Bahan
- Arduino IDE Download disini
- Arduino UNO 1 Buah
- Buzzer 1 Buah
- Project Board 1 Buah
- Kabel Jumper Secukupnya
Untuk mendapatkan komponen elektronik di atas silahkan temukan disini.
Baca Juga : Tutorial Arduino UNO R3 Membuat Alarm dengan Sensor PIR
2. Skema Rangkaian
Gambar Rangkaian Membuat Suara Sirine Dengan Buzzer
Keterangan:
- GND – GND Buzzer
- D9 – Pin Data Buzzer
Baca Juga : Membuat Melodi Dengan Buzzer Arduino Uno
3. Langkah Kerja
- Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan
- Lakukan proses wiring dengan menggunakan Gambar skematik rangkaian diatas
- Buka software Arduino IDE yang telah terinstal pada laptop/komputer
- Ketikkan sketch program pada halaman Arduino IDE
- Lakukan proses uploading program
4. Sketch Program
/* Program Membuat Suara Sirine Dengan Buzzer dibuat oleh Indobot */ byte buzzer = 9; //Inisialisasi buzzer pada pin 9 void setup() { pinMode(buzzer, OUTPUT); //Setting sebagai output } void loop() { for( int i = 262 ; i <= 523 ; i++){ //Nyalakan buzzer dengan peningkatan frekuensi tone(buzzer,i); delay(5); } for( int i = 523 ; i >= 262 ; i--){ //Nyalakan buzzer dengan penurunan frekuensi tone(buzzer,i); delay(5); } }
Kesimpulan:
Program bekerja dengan memancarkan suara dengan frekuensi tinggi dan rendah secara bergantian dan secara berulang.